Vacuum Sealer Mini Penyegel Produk Non Makanan

Vacuum Sealer Mini Penyegel Produk Non Makanan

Vacuum sealer mini merupakan alat penyegel yang sangat sederhana untuk dioperasikan. Dengan bentuknya yang mini mesin ini juga mendukung untuk dibawa dan diletakkan di mana saja. Mesin ini dapat dijadikan pelopor untuk memulai usaha Anda. Daripada memilih mesin bekas, ada baiknya Anda memanfaatkan vacuum sealer mini.

vacuum sealer mini

Vacuum sealer mini ini mudah untuk dioperasikan siapa aja. Meskipun berbentuk mini, mesin ini dapat menjalankan fungsinya sama seperti dengan jenis vacuum lainnya. Vacuum sealer mini mampu mengosongkan udara dalam wadah sekaligus merekatkannya.

Selain dimanfaatkan oleh industri rumahan, para ibu rumah tangga biasanya juga tertarik menggunakan mesin vacuum sealer mini. Pasalnya mesin ini sangat ramah untuk dioperasikan. Para ibu yang biasanya bepergian jauh bersama keluarganya pasti lebih aman mengemas makanan dengan metode vacuum.

Misalnya, Anda ingin mengadakan piknik atau pergi jauh ke luar kota. Anda membawa beberapa makanan mentah basah seperti udang dan daging, atau biji jagung kering. Dengan menggunakan kemasan vacuum yang hampa udara akan membuat bahan makanan Anda lebih aman dan terjaga kesegarannya.

Mengapa para ibu ikut serta untuk menggunakan vacuum sealer mini? Vacuum sealer mini dapat menghambat terjadinya proses oksidasi terhadap makanan dan barang. Mesin ini juga dapat memperlambat laju pertumbuhan bakteri atau mikroorganisme jahat, sehinnga produk tetap terjaga kebersihannya dan tentunya memperpanjang umur masa pakai.

Itulah alasannya beberapa ibu rumah tangga memiliki vacuum sealer mini agar kebersihanan makanan lebih terjamin. Ibu pun tidak perlu takut untuk menghidangkan makanan untuk anak-anak dan suami tercinta.

Selain makanan, vacuum sealer mini juga dapat menyegel produk lainnya, misalnya barang perkakas. Sebagian barang perkakas memiliki material bahan yang tidak anti karat. Barang-barang tersebut pun belum tentu akan cepat terjual. Produk non makanan akan digantung atau dijajakan di depan toko untuk menarik perhatian pelanggan.

Selama pemajangan di depan toko, produk tersebut akan berkenaan langsung dengan udara, debu, atau air. Jika produk tidak kuat dengan berbagai hal tersebut, akan cepat menyebabkan korosi, sehingga timbul warna kecokelatan dan terlihat kotor. Produk yang berkarat tidak akan dilirik pelanggan sama sekali karena kualitas produk tentu akan berkurang.

Untuk mengatasi hal tersebut, Anda bisa mengemas produk menggunakan plastik vakum melalui pengoperasian vacuum sealer mini. Kemasan vacuum adalah plastik khusus untuk vacuum sealer. Mesin tersebut tidak bisa menggunakan sembarang plastik. Dengan menggunakan plastik, produk akan terlindungi dari bahaya karat dan debu.

alat vakum makanan
alat vakum makanan

Meskipun debu akan menempel di luar kemasan, bagian yang terpenting adalah produknya. Produk yang dikemas akan terhalangi dari bahaya debu yang masuk. So, jika Anda melihat kemasan produk yang berdebu tidak menjadi masalah. Kualitas produk pun masih terjamin.

Jika Anda ingin menggunakan vacuum sealer mini, jangan lupa untuk menyiapkan bahan yang akan dikemas di dalam plastik vacuum. Setelah itu, posisikan mesin dalam keadaan mati lalu tekan kedua bagian ujung mesin untuk membuka tutup. Tutup tersebut adalah elemen pemanas yang bertugas menyegel kemasan.

Kemudian tarik nozzle ke bawah dan letakan plastik kemasan tadi. Setelah udara keluar dari kemasan, lakukan proses penyegelan dengan menutup dan menekan dua kali. Tahan sebentar hingga light indicator berubah dari merah menjadi hijau. Mudah bukan?

Selain vacuum sealer mini, Anda juga bisa memanfaatkan vacuum sealer bekas. Mesin bekas tersebut bisa Anda dapatkan dengan harga miring. Namun, kualitas mesin baru jauh lebih besar daripada menggunakan mesin bekas.

 

(Zakiah)